Senin, 17 Juni 2013

Bulog Jateng Tunggu Petunjuk Pembagian Raskin

17 Juni 2013

SEMARANG – Bulog Divisi Regional Jawa Tengah sebagai operator mengaku telah siap membagikan beras untuk masyarakat miskin (raskin) sebagai kompensasi kenaikan harga BBM dan pelaksanaannya tinggal menunggu petunjuk dari pemerintah pusat.
“Untuk kuota penyaluran raskin per bulan di Jateng sebanyak 37.232 ton, sedangkan pelaksanaannya terkait dengan kompensasi kenaikan harga BBM tinggal menunggu petunjuk karena Bulog sebagai operator,” kata Kepala Humas Perum Bulog Divre Jateng Siti Retno Farida di Semarang, Senin.
Penyaluran raskin terkait dengan kompensasi kenaikan harga bahan bakar minyak (BBM) direncanakan ada penambahan pembagian raskin ke-13 hingga ke-15 sehingga menjadikan penyaluran raskin dalam satu bulan dapat dua kali lipat dari kuota. Penyaluran raskin hingga saat ini sebanyak 219.015 ton (49,02 persen), sementara persediaan beras 424.809 ton atau bisa untuk memenuhi kebutuhan hingga 11 bulan ke depan (Mei 2014).
“Pengadaan setara beras per 17 Juni tercatat 417.869 ton atau 53,9 persen dari target pengadaan tahun 2013 sebanyak 725.000 ton,” katanya.
Farida mengakui, saat ini, penyerapan gabah/beras petani mengalami penurunan, yakni 3.000 ton hingga 4.000 ton per hari, karena luasan daerah panen juga berkurang.
“Ketersediaan beras di Jateng dipastikan aman karena selain stok bisa mencukupi hingga 11 bulan ke depan, penyerapan beras maupun gabah dari petani tetap dilakukan selama enam bulan ke depan,” demikian Farida.
ANTARA
Editor : wijayanti

http://www.soloblitz.co.id/2013/06/17/bulog-jateng-tunggu-petunjuk-pembagian-raskin/

Tidak ada komentar:

Posting Komentar